Cara Pengajaran
Pengajaran merupakan suatu usaha yang bersifat sadar tujuan dengan sistematis terarah pada perubahan tingkah laku. Mengajar pada hakikatnya ialah suatu proses yang mana dosen dan mahasiswa menciptakan proses belajar mengajar yang baik, supaya terjadi kegiatan belajar mengajar yang efektif dan efisien. ( William H. Burton, 1952 )
Mengajar ialah membantu murid atau peserta didik untuk belajar sehingga mencapai tujuan dari materi yang diajarkan melalui suatu cara atau metode. Untuk mencapai tujuan tersebut pengajar atau dosen harus menentukan cara atau metode dalam upaya mencapai tujuan pengajaran. Hal ini menrupakan sebuah tugas dari seorang pengajar agar dapat menyampaikan materi dengan baik dan mengantarkan mahasiswa mencapai kompetensi yang diharapkan.
Menurut Berliner, terdapat 5 tugas utama pengajar yaitu,
1. Menentukan tujuan pengajaran dengan mempertimbangkan isi dan tampilan. Kompetensi apa yang akan dicapai melalui pengajaran yang akan diberikan, menentukan materi apa yang akan diberikan agar kompetensi yang diharapkan tercapai dan bagaimana cara mengemas materi tersebut agar mudah untuk dipahami oleh mahasiswa
2. Memahami karakteristik mahasiswa yang akan diajar. Memahami karakteristik mahasiswa seperti kemampuan mahasiswa, kekuatan dan kelemahan mahasiswa dan tahapan perkembangan mahasiswa yang akan diajar dapat membantu dosen dalam menentukan bentuk atau metode apa yang tepat dalam menyampaikan materi.
3. Memahami dan memanfaatkan ide-ide mengenai pengajaran yang alami agar mahasiswa secara spontan menerima pelajaran sehingga mahasiswa belajar tanpa harus disuruh, tapi muncul kesadaran sendiri untuk belajar dan dapat memunculkan motivasi mahasiswa.
4. Menseleksi dan menggunakan cara pengajaran yang tepat. Menentukan metode atau cara yang tepat untuk mengajar agar tujuan dan kompetensi yang diharapkan pada mahasiswa dapat tercapai.
5. Melakukan evalusi belajar. Hal ini dilakukan untuk mengetahui sejauh mana pemahaman mahasiswa mengenai materi yang telah diberikan apakah sudah atau belum mencapai kompetensi yang diharapkan.
Komentar
Posting Komentar